Event Seminar dan Lomba Foto STIKOM Indonesia Maju di Wiladatika


Para mahasiswa Sekolah Tinggi Ilmu Komunikasi Indonesia Maju mengadakan event bertajuk Seminar dan Lomba Fotografi yang dilaksanakan di kawasan Wiladatika, Cibubur, Jawa Barat.
Event Seminar dan Lomba Foto ini dilaksanakan pada hari Sabtu (16/1) mulai dari pukul 09.00WIB hingga pukul 16.30 WIB.

Dalam event ini para peserta mendapatkan ilmu fotografi berupa :

- Tips memotert foto landscape.
- Tips membuat foto wisata yang layak jual.
- Tips wedding fotografi outdoor.
- Tips dan upload di media sosial.

Menurut Bangkit (23) selaku Ketua Panitia Event Seminar dan Lomba Foto di Wiladatika ini, para peserta langsung praktek memotret model yang didatangkan oleh panitia.
“ Jadi peserta juga langsung membuat foto yang akan diikutsertakan dalam lomba foto,“ ujar Bangkit.

Untuk itu, nara sumber dalam event ini yakni Yosef Ferdyana  memberikan beberapa tips yang menarik dalam memoret landscape dan model.

“Untuk memotret model, kota harus menonjolkan, mengkontraskan dan memfokuskan model sebagai objek, baik itu menggunakan jenis kamera apa saja, yang penting para peserta dapat mengatur teknik pemorettatn dengan optimal,” ujar Yosef Ferdyana.

 Yosef Ferdyana memberikan tips bahwa komunikasi antara model dan fotografi harus terjalin hubungan komunikasi yang baik sehingga tercipta hubungan emosional yang baik pula antara fotografer dan modelnya.

Dosen Pembimbing yakni Mung Pujanarko, menyatakan mendukung penuh kegiatan ini. (*)

0 Response to "Event Seminar dan Lomba Foto STIKOM Indonesia Maju di Wiladatika"

Posting Komentar