KLASIFIKASI BIAYA



KLASIFIKASI BIAYA
1.BBB, BTKL dan BOP
Biaya bahan baku (BBB): adalah biaya bahan yang menjadi bagian yang menyeluruh dari produk jadi, misalnya dalam pabrik pembuatan tempe yang menjadi biaya bahan baku adalah kedelai
Biaya tenaga kerja langsung  (BTKL): adalah biaya yang dikeluarkan untuk mengerjakan bahan dasar sampai menjadi barang jadi, namun tidak semua biaya tenaga kerja masuk ke dalam BTKL hanya biaya yang dikeluarkan untuk pekerja yang langsung menangani proses produksi atau jejak atau hasil pekerjaannya mudah diidentifikasi, misalnya desainer dalam perusahaan mebel adalah termasuk BTKL
Biaya overhead pabrik (BOP): adalah biaya diluar BBB dan BTKL
2.Biaya tetap dan biaya variabel
          Biaya tetap : adalah biaya yang umumnya selalu konstan, dalam artian tidak dipengaruhi oleh jumlah dari pekerjaan/hasil pekerjaan yang dilakukan, misalnya gaji karena gaji dihitung berdasarkan waktu bukan berdasarkan jumlah aktivitas
          Biaya variabel : adalah biaya yang umumnya sering berubah-ubah tergantung dari jumlah pekerjaan yang dilakukan, misalnya bensin dalam perusahaan transportasi
3.biaya prima dan biaya konversi
          Biaya prima : adalah biaya bahan baku langsung dan biaya tenaga kerja langsug (BBB+BTKL)
          Biaya konversi : adalah biaya yang berhubungan dengan proses pengolahan bahan baku menjadi produk jadi (BTKL+BOP)
          Biaya produksi : adalah biaya produksi dari bahan mentah atau bahan baku menjadi produk jadi termasuk pembelian bahan baku dan biaya produksi (BBB+BTKL+BOP)


0 Response to "KLASIFIKASI BIAYA"

Posting Komentar